Selamat Tahun Baru!

Bagaimana, selang 3 minggu berjalan, sudah membuat resolusi apa saja di awal tahun baru ini?

Mulai berolahraga, mengurangi belanja yang tidak penting, atau bahkan ingin memulai bisnis baru?

Sering ya di awal tahun kita membuat daftar resolusi yang inginnya sih, bisa tercapai semua di akhir tahun nanti.

Tapi, pernahkah kamu mencoba mereview, apa saja yang membuat resolusi kamu tercapai atau tidak tercapai? Apakah kamu memang hanya semangat di awal, lalu lupa sebulan kemudian…, atau kamu sebenarnya selalu semangat tapi lingkungan kamu yang tidak mendukung?

Yes, pengennya kamu bisa mulai rajin olahraga, tapi setiap kamu mencoba mengajak teman kamu untuk ikutan kelas zumba, mereka malah komentar “Lu ngapain sih olahraga habis kerja? Mending nongkrong aja, yuk!”

Di saat kamu ingin mengurangi belanja hal-hal yang tidak penting, setiap hari WhatsApp group jastip malah kirim perintilan-perintilan lucu yang kamu tahu tidak akan kamu pakai.

Atau di saat kamu mulai merintis bisnis baru, instead of mendukung, keluarga kamu malah komentar “Udah dapat kerjaan kok malah sibuk mau bisnis sih? Mending fokus aja kejar karir di kantor”

Familiar dengan kondisi seperti itu? Ternyata tercapai atau tidaknya resolusi kita, tidak hanya bergantung dari diri kita sendiri ya. Bagaimana lingkungan sekitar kita bereaksi pun, bisa sangat berpengaruh.

Terus bagaimana, dong? Kan tidak mungkin kita meninggalkan begitu saja lingkungan “toxic” itu?

Tidak perlu seekstrim itu, kok. Toh kamu tetap masih bisa berteman. Tapi jangan lupa, kamu juga perlu mencari lingkungan yang bisa support resolusi kamu itu.

Contohnya, kamu bisa ikutan grup olahraga yang memang sering zumba bareng. Atau daftar personal coach biar ada yang mengingatkan kamu untuk olahraga.

Kamu juga bisa keluar dari whatsapp group jastip-jastip itu biar tidak gampang keracunan barang lucu.

Kalau ingin memulai bisnis, ya kamu bisa ikut komunitas bisnis yang serius akan support kamu di bisnismu. Komunitas yang memang sejalan dengan resolusi kamu.

Yuk, kita beresolusi tidak terpengaruh oleh keadaan yg buruk, dengan tetap bertindak yg baik.

Jadi, sudah ada di lingkungan yang tepatkah untuk mencapai resolusi 2023?

Written by :

@altiintan | Business Partner