Sabtu, 16 Februari 2019 ada yang tidak biasa di BBC (BUSS Business Community) Semarang. Kali ini BBC kedatangan tamu khusus dari Jakarta seorang MDIT bintang 1 Bp. Budi Andrianto (Pak Anto). Menjadi lebih istimewa lagi karena Pak Anto ini memang asalnya dari Semarang dan beliau ingin berbagi lagi kepada rekan-rekan pejuang biru Allianz Semarang tentang indahnya menjadi rekan bisnis Allianz Indonesia.
Setelah sehari sebelumnya beliau mengisi acara Learning Community GRI – Semarang, Pak Anto menekankan satu lagi hal indah dari bisnis ini selain percepatan penghasilan yaitu Automatic Income. Suatu bentuk penghasilan yang hanya ada di bisnis Allianz ini dan tidak ada di bisnis konvensional lainnya.
Berbeda dengan penghasilan aktif & pasif yang sudah banyak diketahui orang, penghasilan otomatis ini memungkinkan kita untuk tetap mendapatkan penghasilan berkala tanpa melakukan upaya apa-apa (zero effort). Lho, kok bisa? Pak Anto menjelaskan secara runtut dan detil cara-caranya. “Yang penting maukah kita membayar “harganya”?”, ujar beliau.
Pak Anto tak lupa mengingatkan bahwa recruting juga merupakan pondasi dari penghasilan otomatis ini. Semakin baik kuantitas & kualitas dari patner bisnis yang kita recrut, semakin mantap dan andal penghasilan otomatis yang akan kita nikmati. Peserta BBC hari itu yang seluruhnya merupakan anggota GRI – Semarang sangat antusias berdiskusi dengan pak Anto, khususnya BE baru yang terus bertambah banyak mewarnai Allianz Semarang.
Dalam kalimat penutupnya pak Anto mengucapkan motto hidup beliau, “Lahir miskin itu takdir tapi meninggal sukses itu pilihan”. Motto hidup itu rupanya yang ikut mendorong pak Anto mencapai kesuksesan sekarang dan kesuksesan-kesuksesan selanjutnya.
Yuk, gaesss…Maukah kita membayar “harga” nya seperti pak Anto?
Kontributor : Felix Yulisar
Recent Comments