SGG kali ini dibawakan oleh MDRT Ibu Hestia. Beliau membuka materi tentang Video Brian and Selly. Satu video yang cukup efektif menggambarkan kondisi kebanyakan masyarakat yang selalu terbebani biaya-biaya hidup sampai masa tua. Dan bagaimana mendapatkan Income dan keluar dari siklus tersebut.
Gemah Ripah memiliki tools yang efektif untuk timnya. Yaitu buku biru yang diciptakan oleh pendiri Gemah Ripah. Dan Selling Kit yang diciptakan oleh ahlinya di Agency Allianz yaitu ibu Lim Li Sia.
Buku biru memberikan banyak materi tentang presentasi, Handling Objection (menanggapi keberatan-keberatan calon nasabah, dan bagaimana memenuhi kebutuhan proteksi bagi tiap nasabah).
Agar para tim gemah ripah dapat efektif menjalankan praktek di lapangan, maka kali ini diadakan Role Play dari buku Selling Kit. Peserta berpasangan dan saling berperan, bergantian satu sama lain. Tujuannya adalah peserta memahami proteksi sesungguhnya dan dapat mendeliver pemahaman ini kepada masyarakat Indonesia.
Gemah ripah selalu menciptakan tim yang handal melalui sistem yaitu kelas rutin, salah satunya setiap sabtu, yaitu SGG. Tim baru akan terpenuhi pengetahuannya dengan hadir disini. Peserta SGG Sabtu ini, banyak dihadiri tim baru. Mereka adalah Gen Y yang masih muda dan semangat belajar.
Dare to take a chance.
Roadmap Gemah Ripah Financial Freedom 2017-2020.
Kontributor : Desie A. Sari
Recent Comments