Membantu proses klaim nasabah menjadi pengalaman pertama saya sebagai agen Allianz di Gemah Ripah Group. Memang yang dibutuhkan pada saat nasabah mengajukan asuransi, adalah seluruh data jujur, valid dan sah secara hukum. Ada hitam di atas putihnya.
Nasabah ini adalah nasabah tim saya yang sudah tidak aktif. Pada saat pengajuan sebagai nasabah, saya tak begitu tahu banyak kondisi nasabah. Karena agen tersebut tidak aktif, saat nasabah meninggal, pengurusan klaimnya saya bantu dan dilakukan bersama-sama keluarga nasabah.
Tak ada yang pernah tahu kapan musibah atau resiko hidup terjadi. Usia nasabah tergolong muda, 39 tahun. Baru 7 bulan menjadi nasabah, di bulan ke-8 dirawat inap di Rumah Sakit dua hari kemudian meninggal dunia.
Sebelum meninggal nasabah sempat berobat jalan di RS dan klinik dekat rumah. Semua data rekam medis baik di klinik, RS awal pemeriksaan sampai RS nasabah meninggal, kami (saya dan keluarga nasabah) peroleh langsung d lokasi-lokasi terkait. Data-data ahli waris termasuk akte kematian hanya perlu menunggu sekitar sebulan. Semua tak ada masalah. Semua data ini kami serahkan ke Allianz.
Hanya satu yang tak dapat dipenuhi keluarga nasabah.. Bahwa ternyata nasabah adalah anak angkat keluarga ini. Dan keluarga angkat ini tak pernah secara legal hukum membuat resmi pengangkatan anak di pengadilan. Perlu kesabaran dalam proses hukum ini. Keluarga nasabah menghubungi notaris membuat surat pernyataan tentang riwayat nasabah. Lalu berdasarkan surat pernyataan ini, di bawalah ke pengadilan untuk pengesahannya.
Saat proses ini saya membantu memantau sampai dimana tiap-tiap langkah keluarga. Karena berbagai kesibukan dari pihak keluarga maka sempat pengurusannya tertunda. Dengan sabar saya menunggu dan secara rutin mengunjungi keluarga ini. Sampai beberapa waktu kemudian keluarlah surat putusan pengadilan.
Inilah dokumen yang ditunggu sebagai kunci penting mengenai keluarga ahli waris. Segera di serahkan ke Allianz. Dan akhirnya seminggu kemudian, saya mendapat kabar bahwa dari Allianz bahwa klaim meninggal dunia turun kepada keluarga ini.
Seluruh keluarga nasabah (ayah, ibu, adik-adik nasabah) mengucapkan terima kasih…Malam itu wajah nasabah tersenyum.. Betapa legaaaa perasaan saya. Saya bersyukur atas semua ini. Saya dapat berkarya dalam hidup berupa pelayanan dan pengalaman kepada nasabah dan keluarganya.
Desie A. Sari
Gemah Ripah Group – Allianz Life Indonesia
Ingin memiliki Proteksi Jiwa (Income) Allianz atau
Ingin bermitra bisnis dengan Gemah Ripah – Allianz
Puji syukur, setelah melalui proses pengurusan data, akhirnya klaim meninggal diterima oleh ahli waris.
Kerjasama antara Agent dan nasabah membuat proses klaim ke Allianz berjalan lancar