Keponakanku keren, kan?

Saat awal aku belajar yoga, dia pun mulai belajar. Aku di semarang, dia di Bali. Kami berdua, dulu, sama sama sering sakit. Bronchitis, asma, asam lambung, migrain…, adaaaaa saja sakitnya. Dan sakitnya serius, keluar masuk RS.

Setelah kami sertified sebagai guru yoga, kami sama-sama mengajar, sama-sama sehat, sama-sama makin pintar.

Lalu dia ikut suami ke Italy, dan di sana dia mulai terkenal. Setelah pindah ke Bahrain, dia tetap setia mengajar & makin dikenal.

Tapi…, walaupun sering diminta jadi narasumber di seminar tentang yoga, dia ga pernah berhenti belajar, bahkan semakin serius dalam belajar. Dari sesama guru, secara personal maupun di seminar.

Aku sendiri pensiun sebagai guru yoga.

Dia makin pintar, aku makin ga pintar.

………….

Ternyata kita ga bisa tetap pintar

Saat berhenti berbagi & belajar ?

Kontributor : Nien Fitri Wirantie

IG : @nienfitriwirantie